Rabu, 31 Oktober 2012

Melangsing Bahagia dengan Happy Eating

Melangsing dengan bahagia? Program pelangsingan yang seperti apa yah kok DIET tapi dengan bahagia? Bukannya kalau diet itu menyiksa kan yah? Makan apa2 terbatas, ga boleh makan ini itu seenaknya, harus olahraga berat, duhhh klo dipikir2 serem banget kyanya diet itu apalagi udah jadi Mama dari 1 orang putri bernama Tabina Naghata Aurora (3,5th) mungkin ga yah bisa berhasil?

Tapi akhirnya aku dipertemukan oleh Ayahbunda dengan Team Happy Eating Go Langsing yang langsung belajar dari CEOnya Mbak Nunny Hersianna  dan belajar melangsing pun dimulai dengan mengikuti kelas selama 2 hari bersama 2 teman pemenang sayembara yang lain Cynthia & Cessy, ibu muda yang sama2 baru memiliki 1 orang putri.

Hari pertama ikut kelas rasanya masih rada2 ga mudeng dengan penjelasan bahwa memulai hari harus dengan Mindful Breathing (mensyukuri nikmat sehat yang diberikan Tuhan dalam setiap tarikan nafas) kemudian Mindful Drinking (merasakan nikmatnya tiap tegukkan air yang masuk perlahan kedalam tubuh) dan Mindful Eating (menikmati tiap suapan dengan selalu bersyukur) dan biarkan tubuh yang memberi sinyal untuk berhenti (sinyal kenyang) dengan cara Body-Mind Dialogue ^__^ itulahh hal yang betul-betul dipelajari dikelas yang nantinya akan memberikan efek besar dalam hidupku..

Hari kedua dimana kita dimantapkan betul dengan praktek atas teori yang sudah diberikan, belajar bagaimana cara kita memuaskan semua indera dalam tubuh kita untuk menikmati makanan tanpa harus memasukkan makanan itu kedalam tubuh kita, nahh lohh gimana tuh caranya?

Ternyata kita hanya harus lebih peka terhadap apa yang tubuh inginkan, kalau sedang galau yah ga harus makan, lagi BT juga ga harus ngemil atau lagi kesel ma siapa gitu ga harus sambil masukin keripik ke mulut, tapiii pas lapar fisik lah kita isi lambung kita dengan makanan secukupnya artinya memulai makan & berhenti makan sesuai dengan sinyal lambung kita..

Mulailah hari-hari ku dirubah menjadi pribadi yang baru, yang lebih mendengarkan apa yang tubuh inginkan, lebih banyak bergerak, lebih Happy & lebih menyayangi diri sendiri, gimana hasil dari proses Happy Eating ini? Yukkkk jalani saja ilmunya hasil baik pasti akan mengikuti.. Amin.. Semangat Melangsing..